Ceramah Lamdre ke-58 oleh Dharmaraja Liansheng Sheng-yen Lu pada Upacara Agung Homa Manohara Vasudhara, 25 Februari 2017 di Taiwan Lei Tsang Temple
Kita tetap, terlebih dahulu bersembah puja kepada para Guru Silsilah, sembah puja pada Bhiksu Liaoming, sembah puja pada Guru Sakya Zhengkong, sembah puja pada Gyalwa Karmapa ke-16, sembah puja pada Guru Thubten Dhargye, sembah puja pada Triratna Mandala, sembah puja pada Adhinatha Homa hari ini : Dewi Pengait Rezeki, Manohara Vasudhara.
Gurudara, Thubten Ksiti Rinpoche, para Acarya, Dharmacarya, Bhiksulama, Pandita Dharmaduta, Pandita Lokapalasraya, ketua vihara, para umat Sedharma, dan umat Sedharma yang menyaksikan melalui internet. Tamu agung yang hadir hari ini, Setjen Pemerintah Provinsial Taiwan : Bpk. Zheng Pei-fu dan istri Ibu Han Wu-zhen. Akademisi Academy of Sinica Prof. Zhu Shi-yi dan istri Ibu Chen Wen-wen. Direktur Bedah Plastik Chung Shan Medical University Hospital Profesor Zheng Senlong. Segenap anggota Tim Profesor dan Tim Medis Zhenfo Zong. Penasihat Hukum TBF : Pengacara Zhou Huifang. Perwakilan anggota Legislatif Kota Tainan : Cai Wang-quan. Pimpinan Ching Yi Biotech Co. Ltd : Bpk. Wu Guan-de. ‘My university classmates’ Bpk. Zhu Jinshui. Ketua umum Lotus Light Charity Society Acarya Changren, ketua pengurus Lotus Light Charity Society wilayah Taiwan Bpk. Li Chun-yang. Bhiksu Tianxin Pama dari Vietnam (天心帕瑪法師), dan Tukasangbao Tianxin Lama. Produser acara Gei Ni Dian Shang Xin Deng di CTI Sdri. Xu Ya-qi. Produser Sembilan Tingkat Dzogchen, Diktat Hevajra, dan Ulasan Risalah Agung Tahapan Jalan Tantrayana - Acarya Lianyue dan pembawa acara, sdri. Peijun. Pembawa acara Lamdre dan Sutra Paribodhi, Acarya Lianhai. ‘My sister’ Ibu Lu Sheng-mei, ibu Lu Guoying ‘and her husband’ Bpk. Li Hetong. Terima kasih kepada bpk. Ma Shunzhong, pimpinan Rumah Lelang Daxing dan Galeri Seni dan Sastra Daxing di Huashan Taipei, yang telah berdana untuk konsumsi sebesar NT$ 100,000. Selamat sore semuanya ! Apa kabar semuanya ! ( Bahasa Mandarin ) Selamat sore semuanya ! Apa kabar semuanya ! ( Bahasa Taiwan ) Apa kabar ! Apa kabar semuanya ! ( Bahasa Kanton ) Wugai ! Wugaishai ! Duoxieshai ! ( Bahasa Kanton : Terima kasih semuanya ) Selamat siang dan selamat petang ! ( Mahaguru mengucapkan dalam Bahasa Indonesia ) Kam-sam-ni-da ! ( Bahasa Korea : Terima kasih ) Sawadika ! ( Bahasa Thailand : Apa kabar ) Korea adalah Good afternoon ! ( Bahasa Inggris : Selamat sore ) Doumo Konnichiwa ! ( Bahasa Jepang : Apa kabar ) Merci ! ( Bahasa Perancis : Terima kasih ) Bonjour ! ( Bahasa Perancis : Apa kabar ) Hola Amigo ! ( Bahasa Spanyol : Apa kabar ) Te quiero mucho ! ( Bahasa Spanyol : Aku cinta kamu ) Apa kabar semuanya !
◎ Upacara hari ini adalah Upacara Manohara Vasudhara, dahulu saya telah membabarkan Manohara Vasudhara, Beliau bermanifestasi dari Hati Amitabha Tathagata di Sukhavatiloka, Beliau berparas gadis berusia 16 tahun, tubuh berwarna merah, tangan kanan memegang vajrankusa, dan tangan kiri memegang nakula ( tikus harta ), duduk di atas padmasana, sangat agung, kepala mengenakan mahkota ratna, sekujur tubuh berhiaskan ratna mutu manikam, mengenakan jubah surgawi berlapis. Rupang ini dibuat oleh Dzogchen Center Limited Hong Kong ( Shifang Tongxiuhui - 十方同修會), sepertinya ada 10 rupang ? Mereka telah membuat 10 rupang, Mahaguru telah mengadhisthana 10 rupang Manohara Vasudhara ini, sangat kuat respon spiritualnya. Dahulu saya telah menceritakan kesaksian dari umat di Thailand ‘Sawadika’, seorang umat bernama Ying, dia telah mempelajari cara mengait dari Manohara Vasudhara, dia terus mengait dan mengait, akhirnya dia memenangkan hadiah utama secara terus menerus selama 3 tahun, dalam sebulan ada dua kali pengundian, di antaranya memenangkan hadiah utama, menengah, dan kecil, semua pernah dimenangkan olehnya, tidak luput sekali pun, selama 3 tahun terus menang. Semua berkat vajrankusa. Begitu dikait ke bawah, nakula pun membuka mulutnya. Amituofo ! Hari ini saya benar-benar melihat nakula memuntahkan emas. Wah ! Lalu ? Uang kertas Amerika bergambar Benjamin Franklin, dia muntahkan bertumpuk-tumpuk. Kemudian dia memuntahkan bertumpuk-tumpuk Dolar Taiwan Baru. Sepertinya kita mendapatkan berkah lagi.
Saya beritahu Anda sebuah berita, ada sebuah upacara, yaitu transmisi Sadhana Kurukulla Bhagavati Memanah Sepuluh Penjuru, saat itu Shin Lung hadir. Kita menyelenggarakan Upacara Manohara Vasudhara pada tahun 2013, dia kerap hadir, bahkan, saat itu dia meluncurkan album. Pada Upacara Amitayus Buddha, dia juga hadir, saya membeli CD album dia. Permohonan dia yang pertama, dia ingin putus dengan kekasihnya yang terdahulu. Saya mengatakan : “Bisa ! Untuk sesuatu yang tidak baik, Anda bisa menggunakan kaitan Manohara Vasudhara untuk menyingkirkannya.” Cukup disingkirkan, jangan dikait datang kepada Anda. Permohonan dia yang kedua, dia ingin menikah dengan seorang penari : Serina Liu. Dia memohon kepada saya, saya katakan : “Baik, gunakan kaitan Manohara Vasudhara untuk mengaitnya datang, maka dia akan datang.” Baiklah ! Kekasih yang lama telah pergi, dan kekasih yang baru pun tiba. Saya juga memberi pemberkatan nikah kepada mereka berdua di lantai 6, pemberkatan nikah secara rahasia, berlokasi di lantai 6, saya memberi pemberkatan nikah bagi Shin Lung dan Serina Liu. Setelah pemberkatan nikah, tak lama kemudian dia datang lagi, saya bertanya : “Sekarang apa harapan Anda ?” Dia menjawab : “Saya menginginkan seorang anak.” Memohon keturunan. Saya kembali mengadhisthana mereka, akhirnya mereka pun punya keturunan. Dia pernah tampil menyanyi pada pentas jamuan syukuran, menyanyikan lagu : “I Love you….”, kemudian dia membentuk Mudra Manohara Vasudhara, terus mengait, orang yang mengiringi dia menyanyi di sampingnya juga ikut terus mengait. Baiklah ! Berhenti sekitar lebih dari 2 tahun, dia tidak hadir, dia tidak pernah muncul. Tidak muncul juga tidak apa, asalkan dia masih merupakan siswa, dia juga mengakuinya, dia mengatakan bahwa dia adalah siswa dari Mahaguru, Shin Lung adalah siswa dari Mahaguru.
◎ Melihat televisi, saya baru mengetahui, ternyata Manohara Vasudhara mengait, mengait, dan berhasil mengait lotre terbesar di Taiwan, ada yang mengatakan 200 juta, ada yang mengatakan 400 juta, entah 200 juta atau 400 juta, dia sendiri mengatakan 120 juta, dan uangnya sudah hampir habis. Saya beritahu Shin Lung, jangan khawatir, Mahaguru tidak menginginkan uang Anda. Ada umat yang menelepon dia, dia mengatakan : “Saya adalah siswa Mahaguru, terima kasih atas adhisthana dari Mahaguru.”
Dua patah kata ini sudah sangat cukup, dua patah kata ini sudah melunasi semua. Saya melihat televisi, Anda ( Shin Lung ) memenangkan lotre terbesar, super lotto terbesar, tetapi tidak memberitahu Mahaguru, bersembunyi, lebih dari 2 tahun menghamburkan uang Anda, apakah ini baik ? Dahulu, Anda ingin memutuskan jodoh dengan kekasih yang lama, Mahaguru yang membantu Anda, benar tidak ? Anda ingin meminang Serina Liu, Mahaguru juga yang mengaitkan untuk Anda. Kemudian ? Kemudian Anda ingin Mahaguru memberkati Anda dengan keturunan. Saya juga sudah membeli CD Anda, saya sendiri merogoh setumpuk NT$ 2000, saya beli CD Anda, ingatkan Anda ? Ada tidak ? ( Ada ! ) Saya menghampiri stan dia dan membeli albumnya, versi Bahasa Inggris, saya mengeluarkan setumpuk NT$ 2000, saya juga tidak tahu berapa banyak, sekian puluh ribu. Apakah Anda mengembalikan modalnya ? Anda telah memenangkan lotre terbesar, berkat adhisthana dari Mahaguru, dan adhisthana dari Manohara Vasudhara, diam-diam Anda menghamburkannya, setelah habis baru datang. Mahaguru tidak meminta apa-apa, sekarang semua tahu, semua sangat jelas ! Manohara Vasudhara menolong Anda memenangkan lotre terbesar, entah 400 juta, ini menurut perhitungan orang ! Nomor dia pada waktu itu memenangkan 400 juta, tidak ada yang 120 juta, jika bukan 200 juta maka pasti 400 juta, lotre milik umat Sedharma kita, seorang penyanyi, Shin Lung, lotre terbesar, tentu saja hadiah utama. Sesungguhnya, bukan dia sendiri yang mengungkapkannya, Jacky Wu yang mengeksposnya, dia juga mengakui bahwa dia menang.
Mahaguru tidak membohongi Anda, saya beritahu Anda, pada malam jamuan itu, dia menirukan Manohara Vasudhara, dan mengait, jari tangan membentuk kaitan dan terus mengait, beberapa wanita di sampingnya juga ikut membantu mengait, dia menyanyikan : “I Love you…”, entah yang saya nyanyikan benar atau tidak, dia menyanyikan lagu tersebut. Dia menyanyikan lagu tersebut pada jamuan makan malam usai Upacara Raga Vidyaraja di Xianghua Leizangsi (香華雷藏寺), dia juga telah menerima Abhiseka Manohara Vasudhara, tahun berapakah itu ? Tanggal 23 Februari 2013 dia menerima Abhiseka Manohara Vasudhara. Kalian semua yang menerima abhiseka hari ini, Amituofo ! Menang, tentu saja tidak perlu diungkapkan, beritahu Mahaguru secara diam-diam, atau tidak perlu diberitahukan, cukup melemparkan satu bungkusan. Umat, Shin Lung, seorang penyanyi, memenangkan hadiah utama, entah 200 juta atau 400 juta ! Pokoknya Anda telah menang hadiah utama, ratusan juta. Saat itu, pada Upacara Manohara Vasudhara, bukankah saya telah mengatakan ? Ratusan juta tercurah dari langit, hampir saja saya terkubur ! Tidak menggencet saya, tapi menggencet Anda, namun Anda malah tidak memberitahu. Saya beritahu Anda, setelah Upacara Manohara Vasudhara kali ini, apabila kalian memenangkan hadiah utama, lebih baik tidak usah diungkapkan ! Cukup lemparkan satu bungkusan. Saya tidak minta uang kepada Shin Lung dan Serina Liu, namun, apabila kelak ada kesempatan berjumpa dengan Anda, ingat beri saya koin NT$ 10, cukup koin NT$ 10, dengan demikian menjadi bermakna.
◎ Ini benar-benar menang ! Banyak yang menang tapi tidak memberitahukannya, tidak hanya Shin Lung ! Tidak diungkapkan, tapi sudah dihamburkan sendiri, tidak hanya Shin Lung, saya beritahu Anda. Saya akan hitung terlebih dahulu, masih ada berapa orang ( Mahaguru melakukan ramalan dewata di arena ), baik, sekarang sudah tahu, masih ada dua orang yang sama sekali belum mengungkapkannya, menjadi tiga jika ditambah dengan Shin Lung, semua tidak diungkapkan. Shin Lung tidak mengungkapkannya, setelah Jacky Wu mengeksposnya, barulah televisi dan surat kabar memberitakannya, selain itu, masih ada dua umat yang memenangkan lotre terbesar, sampai saat ini mereka belum mengungkapkannya.
Ternyata yang tidak mengungkapkannya ada tiga orang, tidak hanya Shin Lung, jadi masih bisa dimaafkan, di antara tiga orang, pasti ada satu yang bisa menjadi guru. Bisa dimaafkan, kenapa ? Karena apabila diungkapkan, bisa-bisa dikejar-kejar sampai tidak berani datang ke vihara. Yang pertama kali menang lotre terbesar di Amerika, berapa jumlahnya ? NT$ 1,900,000,000 atau US$ 55,000,000 dia adalah Lianhua Suomai, dia memberi persembahan kepada Mahaguru sebesar US$ 100. Kemudian ? Karena seorang Acarya mengejar-ngejarnya, mengejar sampai dia tidak berdaya, akhirnya dia menghilang tanpa jejak, sampai sekarang tidak muncul lagi. Siapakah Acarya tersebut ? Seharusnya sekarang boleh diungkap, dia adalah XX, dia mengejarnya sampai tidak ada jalan keluar, dan akhirnya menghilang. Sesungguhnya, meski memenangkan lotre, sebagai seorang Acarya, ketika Anda tahu siapa yang menang, Anda bisa mengatakan kepadanya : “Bolehkah Anda sedikit berdana untuk syarat ?” Cukup untuk syarat. Lihatlah, dia sebenarnya sangat miskin, pemenang lotre terbesar ini sangat-sangat miskin, di Amerika, dia hanya seorang pegawai, baru bisa bekerja jika ada lowongan, jika tidak ada lowongan, dia tidak bisa apa-apa, tidak bisa mendapat uang, bahkan US$ 10 pun sangat dia hemat. Dia mempersembahkan US$ 100 kepada Mahaguru sudah sangat luar biasa. Dia membeli sebuah rumah mewah yang sangat besar, mengundang saya untuk makan semangka. Saya pernah berkunjung ke rumahnya. Saya tahu Acarya Lian-ning pernah ke sana, entah siapa lagi yang pernah, siapakah di sini yang pernah berkunjung ke rumah Lianhua Suomai ? Hanya Acarya Lian-ning ! Saya tahu Acarya Lian-ning pernah, saya juga pernah, dia menyajikan buah-buahan satu nampan besar, buah semangka.
Kenapa Manohara Vasudhara memiliki kekuatan tersebut ? Di langit, di Sukhavatiloka, di bawah Buddha dan Bodhisattva, yang merupakan emanasi dari Buddha dan yang paling kuat adalah Manohara Vasudhara. Saya pernah babarkan bahwa yang mengait Pohon Sapta Ratna dari Alam Suci Avatamsaka ke Sukhavatiloka adalah Manohara Vasudhara. Selain itu, Amrtaraja Bodhisattva, Alam Suci-Nya, semua amrta juga dikait oleh Manohara Vasudhara, menjadi Mahapadminiloka. Manohara Vasudhara juga mengait Astangopetapaniya, dikait dari tempat Amrtaraja Bodhisattva, Astangopetapaniya seluruhnya berupa amrta. Selain itu, Beliau mengait permata indrajala dari Surga Trayastrimsa, seluruh Sukhavatiloka penuh dengan indrajala, juga emas melapisi tanah, seluruh permukaan Sukhavatiloka dilapisi dengan emas, seluruh permukaan tanah adalah emas. Asalkan Anda berkontak yoga dengan Manohara Vasudhara, apa pun bisa Anda kait, segala sesuatu, sesuai harapan Anda, bisa Anda kait. Setelah Anda berkontak yoga dengan-Nya, berarti juga berkontak yoga dengan Amitabha Tathagata, setelah berkontak yoga dengan-Nya, berarti berkontak yoga dengan Avalokitesvara Bodhisattva, setelah berkontak yoga dengan-Nya, berarti berkontak yoga dengan Mahastamaprapta Bodhisattva, Beliau adalah Manohara Vasudhara yang bermanifestasi dari Hati Amitabha Buddha.
◎ Di Tibet sangat jarang ada yang menekuni Adhinatha ini, hanya Zhenfo Zong yang sedang menekuni Manohara Vasudhara ini, sangat istimewa. Yang pertama, Beliau dapat membuat Anda memperoleh apa yang Anda harapkan, Beliau tidak hanya dapat menyembuhkan penyakit Anda, membuang penyakit Anda, dan mengait kesehatan, dengan demikian Anda bisa panjang usia. Adhinatha ini juga memiliki keutamaan dalam memperpanjang usia, dapat menganugerahkan panjang usia, tidak hanya mengait harta kekayaan, segala lokiya dapat dikait. Jodoh juga dapat dikait, jodoh yang tidak baik dapat disingkirkan menggunakan kaitan, jodoh yang baik dikait ke sisi Anda, dengan demikian Anda memperoleh kesempurnaan vasikarana. Beliau dapat memutus dan dapat mengait. Kekuatan-Nya sangat besar, menyempurnakan vasikarana. Anda mengait sumber daya, maka sumber daya Anda akan bertambah. Mengait cinta kasih, dapat sempurna. Tubuh juga memperoleh kesehatan dan panjang umur. Bagi yang belum punya keturunan, gunakan vajranuksa untuk mengait Padmakumara di langit, kait dan masukkan ke dalam perut Anda, maka anak yang Anda lahirkan adalah Padmakumara. Beliau adalah Adhinatha yang dapat menyempurnakan harta, keturunan, dan panjang usia bagi Anda.
Di sini ada 10 rupang, bagi yang ingin membelinya mesti cepat ! Hanya ada 10 rupang ! Jika tidak, akan segera habis. Kabarnya hasilnya akan didonasikan kepada yayasan amal, hanya ada 10 rupang. Manohara Vasudhara sangat agung, lihatlah, ada yang menang lotre, oh Shin Long ! Anda adalah seekor naga yang bersembunyi, setelah Anda menang, seharusnya membuat saya bersukacita ! Saya akan mengumumkannya, tapi saya tidak akan ungkap nama Anda, juga tidak ungkap di mana Anda tinggal. Sekarang, saya baru tahu setelah orang lain mengeksposnya. Selain itu, masih ada dua lagi yang belum mengungkapkan, mereka juga menang lotre terbesar, hadiah utama, nanti akan memprediksikannya lagi. Zhenfo Zong kita ini adalah aliran kemenangan ! Semua menang, akhir-akhir ini ada lagi yang memenangkan hadiah utama, ada dua orang, sudah ada 2 yang menang, yang ini sudah diketahui. Selain itu, yang memenangkan hadiah kedua, ada satu juga. Yang sudah diketahui, ada 2 orang pemenang hadiah utama, dan 1 orang pemenang hadiah kedua. Pemenang hadiah pertama dan kedua adalah orang yang sama. Jadi jumlahnya ada 2 orang. Selain itu, masih ada 2 lagi yang belum mengungkapkan, yang masih disembunyikan, ditambah dengan Shin Lung, menjadi 3 orang, jika bukan karena pemberitaan televisi, kita tidak tahu bahwa dia telah menang.
◎ Saya lanjutkan lagi pengulasan Lamdre, yang dibahas pada awal bab ini adalah pendirian aliran, artinya adalah, seperti ‘True Buddha School’ ini, Zhenfo Zong adalah pendirian aliran. Setelah mendirikan aliran, dia menjelaskan : Menjelaskan penghormatan. Ini bukan nama seorang bhiksu, akan tetapi, setiap siswa yang menjalani kebhiksuan, semua merupakan Buddhavamsa. Oleh karena itu, pada sebagian bhiksu dan bhiksuni, di depan nama mereka ditambahkan kata ‘Shi’ (Shakya). Kata ‘Shi’ di sini yang dimaksud adalah penjelasan, menjelaskan penghormatan. Tadi Mahaguru menghaturkan sembah puja, kepada siapa ? Saya bersembah puja kepada Bhiksu Liaoming, sembah puja pada Guru Shakya Zhengkong, sembah puja pada Gyalwa Karmapa ke-16, sembah puja pada Guru Thubten Dhargye, ini berarti sembah puja pada silsilah. Dia menjelaskan penghormatan : “Vajracarya yang telah mematahkan berbagai hal eksternal yang menambah ketamakan.” Apa maksudnya ? Ini seperti yang tadi kita sebut sebagai Acarya jenis yang pertama, dalam penjelasan di sini, ‘mematahkan berbagai hal eksternal’, berarti memahami Sadhana Eksternal, dalam perilakunya, dia telah mematahkan segala hal yang dapat menambah ketamakan, mematahkan segala permainan. Pada umumnya, para Acarya yang menjalani kebhiksuan, yang pertama, mesti menaati vinaya dari Sang Buddha. Lakukan segala perbuatan kebajikan, setiap perbuatan bajik mesti Anda lakukan, dan setiap perbuatan buruk mesti Anda hentikan, yang menambah ketamakan adalah hal yang tidak baik, Anda menjadi seorang Vajracarya yang mematahkan itu semua, sembah puja kepada Vajracarya yang mematahkan semua perbuatan buruk. Ini mesti dihormati, mesti menghormati dan bersembah puja kepadanya, dia dapat mematahkan semua permainan, sehingga tubuhnya menjadi bersih, yang pertama, terhadap Acarya yang demikian, Anda mesti memberi penghormatan, ini adalah Acarya, Vajracarya. Mematahkan berbagai hal eksternal yang menambah ketamakan, orang awam tidak paham, dia telah sepenuhnya mematahkan semua perilaku yang dapat menambah ketamakan. Oleh karena itu, Vajracarya yang sejati tidak tamak akan harta, tidak tamak akan seks, Konfusius mengatakan : “Makan dan seks.” Saat itu seharusnya ditambah satu aksara lagi menjadi : “Harta, makan, dan seks.” Seharusnya demikian, dapat mematahkan ketamakan dalam hal makan dan minum. Seks juga telah terpatahkan ; Harta juga terpatahkan, “Vajracarya yang telah mematahkan harta, seks, nama, makan, dan tidur, patut dihormati.”, demikianlah makna dari kalimat tersebut, telah dijelaskan bagi Anda semua, ini yang pertama. Yang kedua, ‘Vajracarya yang telah memunculkan Svabhavajnana di dalam diri.’, Svabhavajnana adalah Sahajajnana, berbagai kebijaksanaan asali Anda telah muncul, kebijaksanaan Anda telah muncul, Anda telah bersinar terang, ini adalah Acarya jenis kedua. Acarya yang lebih tinggi dari jenis pertama, yaitu ‘Vajracarya yang hatinya telah bersinar.”, di sini ditulis : ‘Vajracarya yang telah memunculkan Svabhavajnana di dalam diri.’, ‘Vajracarya nan terang, yang telah sepenuhnya memunculkan Sahajajnana.”, Anda mesti menghaturkan penghormatan kepada Vajracarya semacam ini, sebab dia telah menghasilkan terang internal. Yang ketiga, “Vajracarya yang telah memunculkan Sahajajnana Guhya.” Aktivitas guhya telah sangat tinggi, sangat agung, secara rahasia menjalankan metode menuntun para insan, Vajracarya yang demikian disebut : ‘Vajracarya Sahajajnana.’,Vajracarya jenis ketiga ini mesti dihormati, dia lebih tinggi dari yang eksternal dan internal, dia adalah Anuttara, dengan kata lain, Vajracarya yang telah mencapai keberhasilan dalam Sadhana Eksternal, kepada Vajracarya yang telah mencapai keberhasilan Sadhana Internal, dan Vajracarya yang berhasil dalam Anuttaratantra, semua patut dihormati. Yang terakhir, “Vajracarya yang telah mencapai keberhasilan final, merealisasi kesejatian kemurnian sarvadharma dalam Tathata.”, Vajracarya Mahapurna, atau Mahavidyadhara Vajracarya. Oleh karena itu, kalangan orang Tionghoa menyebutnya : Acarya ( Shangshi ), sedangkan Acarya yang kedua disebut Vajracarya ( Jin-gang Shangshi ), Vajracarya yang ketiga disebut Mahavajracarya ( Da Jin-gang Shangshi ), dan Vajracarya yang keempat disebut Mahavidyadhara Vajracarya ( Da-chi-ming Jin-gang Shangshi ), beliau telah menampakkan Tathata, Buddhata telah muncul. “Kemurnian sarvadharma”, segala Dharma beliau telah murni, “Vajracarya Kesejatian”, yaitu Vajracarya yang Buddhatanya telah benar-benar muncul, inilah penjelasan pertama mengenai penghormatan, empat jenis Vajracarya menurut Lamdre, Anda mesti menghormatinya, apakah penjelasan Mahaguru dapat Anda pahami ? Ceritakan sebuah lelucon ! Putri berkata kepada ayahnya : “Menurut ayah, bagaimana kekasihku ?” Ayahnya menjawab : “Apakah yang pernah datang minum arak di rumah kita ?” Putri menjawab : “Benar, pria itu !” Ayah menjawab : “Tidak boleh !” Putri bertanya : “Kenapa ?” Ayah menjawab : “Kemampuan minumnya sangat rendah, karakternya juga tidak baik.” Putri bertanya lebih lanjut : “Padahal dia tidak hanya minum arak !” Ayah menjawab : “Setelah minum, dia malah mengajakku untuk mencari wanita.” Putrinya menjawab : “Hah ? Benarkah demikian ? Lihat saja nanti, dia akan tahu rasa.” Ayah menghela napas dan mengatakan : “Ucapannya tidak bisa dipercaya, sampai sekarang dia tidak menepati janjinya, aku paling tidak suka orang seperti itu.” Inilah yang tadi disebut sebagai menambah ketamakan, lihatlah, kekasihnya ingin mengajak ayahnya untuk mencari wanita. Sebagai seorang ayah, tidak seharusnya Anda pergi mencari wanita lain, ini tidak diperbolehkan dalam ajaran Buddha, itu berarti menambah ketamakan. Atau Anda suka berbohong, atau ucapan yang tidak patut, pembicaraan yang tidak bermanfaat, yang bergosip, tidak bermanfaat, bergunjing, semua tergolong sebagai ucapan yang tidak patut ; Berdusta juga tidak boleh, semua tergolong sebagai menambah ketamakan. Lelucon ini juga mengenai tamak akan kecantikan, seorang pria melihat wanita cantik, dia mengatakan : “Cantik, boleh ngobrol ?” Si Cantik menjawab : “Boleh, silakan.” Pria itu mengatakan : “Cantik, bolehkah kamu berikan sesuatu untukku ?” SI Cantik menjawab : “Apakah itu ?” Pria itu menjawab : “Beri aku cintamu.” Si Cantik menjawab : “Kalau begitu, apakah kamu bisa mengabulkan permintaan saya ?” Pria itu menjawab : “Tidak masalah, apa pun yang engkau inginkan, semua sanggup aku berikan.” Pria itu sangat senang. Si Cantik menjawab : “Pergi dari hadapanku !” ini tergolong pembicaraan yang tidak patut. Menurut Buddhadharma, tidak boleh membicarakan sesuatu yang tidak patut.
Kita semua mesti punya kebijaksanaan, mesti mempunyai kebijaksanaan akan ajaran Buddha, kebijaksanaan sangat penting, sebab, pada akhirnya, berkat adanya kebijaksanaan Tathagata, maka Anda dapat memahami sunyata, dapat tercerahkan, dapat mencapai Kebuddhaan, yang paling penting adalah kebijaksanaan. Sesuatu yang tidak pernah dilakukan oleh Sang Buddha, tidak boleh Anda lakukan. Aturan yang telah ditetapkan oleh Sang Buddha, tidak boleh Anda langgar, ini merupakan perihal sila.
Seharusnya lelucon yang ini boleh diceritakan, ketika melakukan inspeksi di badan antariksa Korea Utara dengan ditemani oleh wartawan, Kim Jong-un mengumumkan : “Dalam waktu sepuluh tahun, astronot Korea Utara harus berhasil mendarat di matahari !” Seorang wartawan Amerika bertanya : “Suhu matahari amat tinggi, bagaimana mungkin kalian bisa mendarat di sana ?” seketika semua terdiam, semua tidak tahu bagaimana menjawabnya. Dengan perlahan Kim Jong-un menjawab : “Kita pergi di malam hari !” Seketika terdengar gemuruh tepukan tangan dari orang - orang Korea Utara di lokasi. Trump yang sedang melihat siaran langsung televisi tertawa dingin dan berkata kepada rekan sejawat di sekelilingnya : “Dasar dungu, tentu saja tidak ada matahari di malam hari !” Seketika terdengar gemuruh tepukan tangan membahana di dalam Gedung Putih. Akhirnya, pada saat hal tersebut disiarkan di televisi, Tsai Ing-wen yang kebetulan menonton langsung menyahut : “Kebijaksanaan Trump sama dengan saya.” Ini dikatakan sendiri oleh Tsai Ing-wen. Apakah itu artinya punya kebijaksanaan ? Tidak.
◎ Kebijaksanaan kita sebut sebagai Sahajajnana atau Buddhata, merupakan kebijaksanaan tertinggi, setelah Anda memahami Buddhata, baru disebut sebagai pencerahan, sebelum Anda memahami Buddhata, semua bukan Buddhata, karena Anda tidak memahami Buddhata, tidak bisa disebut tercerahkan. Kepada satu orang, saya memberitahunya kondisi pencerahan, beliau adalah Mahabhiksu Guoxian (果賢大和尚), Guru Upasampada saya. Beliau menanyai saya : “Mahaguru Lu, mohon beritahu saya, apa pencerahan Anda ?” Saya memberitahunya secara lugas, kemudian beliau mengatakan : “Oh ! Paham !” Hanya kepada beliau, Mahabhiksu Guoxian, secara lugas saya memberitahunya apa itu pencerahan. Sekalipun Anda memiliki abhijna yang sangat besar, abhijna yang besar seperti Buddha dan Bodhisattva, Bodhisattva masih belum tentu tercerahkan, sedangkan Buddha tentu saja tercerahkan, sekalipun mempunyai abhijna besar seperti Bodhisattva, masih tidak bisa disebut sebagai yang tercerahkan, selama Anda belum paham, tidak bisa disebut sebagai tercerahkan, ini adalah sebuah tabu, kecuali Anda telah mencapai Kebuddhaan, barulah Anda bisa mengatakannya. Oleh karena itu, benar-benar diperlukan kebijaksanaan.
Seseorang menemui seorang peramal : “Suhu, bagaimana supaya saya bisa memiliki kekasih bak seorang dewi ?” Sekarang semua menginginkan tingkat dewa dewi, menginginkan kekasih bak dewi kayangan. Sang Suhu hanya menunjuk pada sebuah BMW, pria itu merasa tergugah ! “Apakah maksudnya adalah saya harus punya mobil mewah terlebih dahulu ?” Sang Suhu hanya menjawab : “Saya menunjuk rodanya !” Roda BMW, pria itu pun bertanya : “Kenapa Anda menunjuk pada roda ?” Sang Suhu tidak menjawabnya, “Coba Anda renungkan lagi, kenapa saya menunjuk roda.” Dia tetap tidak mengerti, akhirnya Sang Suhu menjawab : “Aku minta supaya kamu pergi dari hadapan saya !” Ini semua perihal kebijaksanaan.
Anda tahu, dahulu A Chi berciuman dengan seorang wanita, dia langsung menjelaskan : “Wanita itu yang mencium saya, tapi saya tidak bergerak, lidah juga tidak bergerak, saya menutup mulut, kemudian dia mencium saya, mulut saya kebas.” Semua orang menertawakannya. Dia mengaku bahwa dia pergi mohon petunjuk seorang Guru Besar, Guru Besar itu tidak menjawabnya, hanya memberinya sebuah keranjang yang belum selesai dianyam. Dia bertanya : “Apa maksud Anda memberi saya sebuah keranjang yang belum selesai dianyam ?” Guru Besar itu menjawab : “Teruskan saja menganyam !” ( Dalam Bahasa Mandarin kata menganyam homofon dengan mengarang cerita )
Vajracarya yang terakhir adalah Vajracarya yang sejati, apa yang disebut dengan Vajracarya sejati ? Tidak dibuat-buat, juga bukan tanpa kebijaksanaan, bukan omong kosong, merupakan pencerahan nyata, inilah Vajracarya yang sejati. Kesejatian sangat penting, seseorang yang terus berbohong, dan tidak autentik, Acarya macam apakah itu ? Om Mani padme Hum.