Lokakarya dan Konferensi Pendidikan True Buddha Foundation Musim Semi Februari 2020 Akan Diselenggarakan di Rainbow Temple (彩虹雷藏寺) Amerika Serikat
【Berkas Pendidikan No 20190013 :Lokakarya dan Konferensi Pendidikan True Buddha Foundation Musim Semi Februari 2020 Akan Diselenggarakan di Rainbow Temple (彩虹雷藏寺) Amerika Serikat】
★ Pendaftaran daring telah dibuka ! Tekan tautan ini untuk terhubung dengan situs pendaftaran daring
Demi meningkatkan kualitas para rohaniwan, dan menyambung komunikasi sehat antara True Buddha Foundation ( TBF ) dengan para rohaniwan, mari berpartisipasi dalam acara Lokakarya dan Konferensi Pendidikan True Buddha Foundation.
Tautan pendaftaran daring https://forms.gle/WVUaQQYENGGkKQJo8
Bagi yang berhalangan untuk hadir, harap tetap mengisi formulir dengan disertai keterangan penyebabnya.
Perlu diperhatikan:
# Pada bulan Februari, udara di Seattle cenderung dingin, peserta mesti mempersiapkan pakaian hangat.
# Jumlah tempat duduk di mobil antar jemput untuk Dharmacarya, biksu, dan biksuni terbatas, harap mendaftarkan diri seawal mungkin, jika setelah mendaftar batal menggunakan sarana antar jemput harap segera mengabarkan pembatalan supaya tempat duduk dapat diberikan kepada orang lain yang membutuhkan.
Waktu kumpul untuk transportasi : Pukul 07:15 pagi di Seattle Ling Shen Ching Tze Temple.
# Untuk mengetahui informasi lebih jelas seputar pendaftaran dan transportasi silakan hubungi bagian humas TBF, Biksu Lianzhu (蓮竹法師) (E-mail: tbscare518@gmail.com )
◎ Tanggal Kegiatan:3 & 4 Februari 2020 ( Senin dan Selasa )
◎ Waktu : 08:30 am ( Presensi ) ; Acara berakhir pada 05:30 pm.
◎ Lokasi : Homasala Rainbow Temple Seattle Amerika Serikat
Alamat:14310 476th Ave. SE., North Bend, WA 98045 U.S.A.
★ Pendaftaran secara daring :
https://forms.gle/WVUaQQYENGGkKQJo8
Atau pindai kode batang dalam poster ( Pendaftaran )
Materi Senin, 3 Februari 2020 :
1. Laku Wibawa : Ketulusan terpancar melalui laku wibawa yang merupakan salah satu metode yang sesuai untuk menyeberangkan insan.
2. Menyempurnakan kualitas diri dalam belajar Buddha, memperluas ruang lingkup pembabaran Dharma. Perkembangan menyeluruh dalam dunia pendidikan Zhenfo.
3. Pratityasamutpada.
4. Perkembangan tempat ibadah : Bagaimana menghimpun muda-mudi untuk menjalin rasa dengan tempat ibadah, membina muda-mudi, dan mengembangkan suasana sehat yang menunjang semangat positif dalam kehidupan yang selaras dengan Dharma.
Materi Selasa, 4 Februari 2020 :
1. Pengalaman dari Departemen Inspektorat : Siswa Zhenfo mesti menaati sila dan peraturan.
2. Pandangan dan sikap yang benar dalam mengelola tempat ibadah : Diskusi suka duka kelola tempat ibadah, terobosan, dan perkembangan.
3. Kelahiran sebagai manusia sangat berharga, sukar diperoleh dan sangat mudah kehilangan kesempatan : Bagaimana menjalani kehidupan selaras dengan Buddhadharma ?
4. Sadhana tanpa Bodhicitta, ibarat membajak sawah tanpa menabur benih : Bagaimana cara membina Bodhicitta ? Belajar dari teladan dan pengalaman para Mahasiddha dan para bijak di masa lampau.
5. Departemen humas : Peduli Sangha.
Segala perubahan isi materi atau jadwal akan diumumkan melalui situs resmi TBSN dan laman FB True Buddha Foundation.