Merayakan Hari Jadi Mahaguru yang ke-78 "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu Mohon Buddha Menetap di Dunia"
Tanggal 18 bulan 5 penanggalan Imlek, tahun 2022, merupakan hari jadi Mulacarya Zhenfo Zong Dharmaraja Liansheng yang ke-78.
True Buddha Foundation (TBF) menggandeng segenap Acarya, biksu, biksuni, dan segenap Dharmaduta, serta tempat ibadah Zhenfo Zong di seluruh dunia, untuk menyelenggarakan "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu Mohon Buddha Menetap di Dunia", upacara dibagi menjadi tiga kali Trimulapuja, masing-masing dengan Yidam: Bhagavati Usnisavijaya, Sita Tara, dan Buddha Amitayus.
Dengan tulus dan sepenuh hati kita bersama "Mohon Buddha Menetap di Dunia", melimpahkan jasa kepada Mahaguru Liansheng, supaya senantiasa sehat sentosa, panjang umur dan leluasa, menetap di dunia, selamanya memutar cakra Dharma, demi kebaikan bagi semua makhluk.
Semasa hidup, Je Tsongkhapa mengalami tiga rintangan besar jangka waktu kehidupan. Demi mengatasi rintangan tersebut, Je Tsongkhapa menyelenggarakan tiga kali Trimula Puja akbar, tiap kali Trimula Puja mempersembahkan banyak sarana puja berkualitas. Setelah tiga kali Trimula Puja dilaksanakan dengan sempurna, tiga rintangan besar berhasil diatasi, mencapai keberhasilan panjang umur dan leluasa, sehingga semakin banyak waktu untuk memutar cakra Dharma, membabarkan Dharma demi kebaikan bagi semua makhluk.
Bertepatan dengan hari jadi Mahaguru Liansheng yang ke-78, kami mengajak segenap tempat ibadah, Dharmaduta, dan siswa Zhenfo Zong di seluruh dunia, bersama menyelenggarakan Upacara Agung Trimula Puja daring skala internasional yang bersejarah dan pertama kali di dunia. Bersama kita mohon Buddha menetap di dunia, melimpahkan jasa semoga Dharmaraja Liansheng senantiasa sehat sentosa, panjang umur, demi memutar cakra Dharma menyeberangkan semua makhluk.
Tiga Yidam upacara, tiga pembagian waktu, mengajak seluruh tempat ibadah Zhenfo Zong di seluruh dunia untuk memilih waktu terbaik yang sesuai dengan kondisi wilayah masing-masing, mari berpartisipasi dalam puja bersama melalui Zoom.
Upacara Pertama:
Trimula Puja Bhagavati Usnisavijaya
Sabtu, 11 Juni 2022, pukul 13:00 WIB
Upacara Kedua:
Trimula Puja Bhagavati Sita Tara
Sabtu, 11 Juni 2022, pukul 19:00 WIB
Upacara Ketiga:
Trimula Puja Buddha Amitayus
Minggu, 12 Juni 2022, pukul 00:00 WIB
Kami mengajak segenap perwakilan tempat ibadah untuk mendaftarkan tempat ibadahnya berpartisipasi dalam waktu upacara yang dipilih sesuai dengan kondisi tempat ibadah masing-masing:
https://forms.gle/hi6mmeBypUxPQ5kz9