【Liputan TBS Seattle】
Penghujung tahun 2019 merupakan pertanda bahwa hari Natal yang paling dinantikan oleh semua orang juga akan segera tiba ! Malam Natal tahun ini sungguh istimewa bagi Seattle Ling Shen Ching Tze Temple karena dapat mengundang Mahaguru dan Gurudara untuk menghadiri perjamuan malam ‘potluck’, semua peserta membawa lauk lezat buatan sendiri untuk dinikmati bersama, selain itu masing-masing juga membawa sebuah kado untuk acara tukar kado, setiap orang dipenuhi rasa sukacita kebersamaan di akhir tahun.
Saat langit semakin gelap, pepohonan dan bangunan di sekitar vihara cikal bakal justru semakin semarak berkat dekorasi dan lampu Natal yang beraneka warna, dan yang lebih menarik perhatian adalah Mahaguru mengenakan kalung berupa lampu Natal yang langsung dipasangkan oleh sdri. Foqing, cahaya aneka warna dari kalung lampu Natal Mahaguru menjelma menjadi daya adhisthana yang menerangi setiap siswa yang hadir, Mahaguru mengucapkan kepada segenap siswa : “Selamat Hari Natal ( Merry Christmas ).”, meskipun udara malam hari itu sangat dingin, namun mendengar doa restu dari Guru, hati ini menjadi penuh dengan kehangatan.
Usai santap malam bersama, dengan penuh antusias semua bersama masuk ke dalam bhaktisala vihara cikal bakal, pandangan mata tertuju kepada kado yang bertumpuk di bawah pohon Natal di dalam bhaktisala, semua sudah tidak sabar menantikan dimulainya acara utama.
Akhirnya, diiringi dengan sorak-sorai sukacita, Mahaguru dan Gurudara masuk ke dalam bhaktisala, setelah menunggu sekian tahun, akhirnya pada Natal tahun ini Mahaguru dan Gurudara dapat berkumpul bersama umat di Seattle, saat-saat yang berharga ini sungguh membuat umat yang hadir dipenuhi luapan kegembiraan.
Acara pengundian kado dipimpin oleh Acarya Lianhua Dehui, terlebih dahulu mempersilakan Mahaguru dan Gurudara untuk mengambil undi kado Natal, acara pengundian tukar kado dipenuhi gelak tawa, dan yang paling istimewa adalah ekspresi sukacita umat yang berhasil mendapatkan kado yang disiapkan oleh Mahaguru dan Gurudara.
Usai acara tukar kado, dilanjutkan dengan acara pentas nyanyian dan tarian, semua sangat bergembira menikmati pentas sebagai persembahan kepada Buddha, bersukacita bersama Buddha. Di tengah dinginnya musim dingin, dengan diiringi oleh lagu Natal, Tim Tari Pujana Yangguang mementaskan tarian yang memancarkan kehangatan sesuai dengan nama tim mereka ( Yangguang = Sinar Mentari ).
Usai acara pentas persembahan kepada Buddha, Mahaguru berwelas asih memberikan adhisthana jamah kepala kepada setiap siswa yang hadir, dan yang teristimewa adalah makhluk suci yang hadir memberi adhisthana di malam Natal kali ini adalah Yesus Kristus. Selain memperoleh kado Natal, semua juga memperoleh adhisthana jamah kepala dari Mahaguru, nuansa malam Natal tahun ini sungguh lebih istimewa dari tahun sebelumnya, penuh berkah, kemanggalaan, dan kebahagiaan.
Melangkah meninggalkan vihara cikal bakal bersama Mahaguru dan Gurudara, sepanjang jalan penuh tawa dan sukacita. Hari Natal di Seattle tahun ini sempurna berkat kebersamaan antara Guru dan siswa, dan manggala berkat kehangatan rasa kekeluargaan keluarga besar Zhenfo.
Beberapa hari lagi, kita bersama mengikuti langkah Buddha Guru untuk meninggalkan tahun 2019, dan melangkah masuk ke tahun yang baru, 2020. Tidak peduli di mana pun dan kapan pun, asalkan kita menjunjung tinggi Mulacarya di atas puncak kepala, asalkan dalam hati kita ada Buddha, berarti kita senantiasa bersama dengan Buddha.