Siapa yang Tersadar Duluan dari Mimpi Buruk ?
Karya Tulis Dharmaraja Liansheng ke-164【Sehari Sepatah Kata】
Petuah Mulia:
Tantrayana mengharuskan seorang sadhaka berlatih untuk:
- Menyadari mimpi (Memohon adhistana dari Acarya atau Adinata)
- Memahami mimpi (Ingat pada ajaran)
- Mengalihkan mimpi (Dalam mimpi sepenuh hati menjapa mantra)
- Berlatih Sadhana Cahaya Swapna (Tidur dalam cahaya)
Bedah Buku:
Seorang sadhaka sejati tidak hanya melatih diri dengan tekun dan menjalani kehidupan suci pada pagi hari saja, bahkan dalam mimpi pun berada dalam kondisi sadar.
Dharmaraja Liansheng lewat pengalaman pribadi, Beliau menjelaskan pentingnya menyadari mimpi,
memahami mimpi, mengalihkan mimpi, dan tidur dalam cahaya.
Untuk mendapatkan pengulasan lebih detail bedah buku "Karya Tulis Dharmaraja Liansheng", silahkan klik tautan berikut: https://www.tbboyeh.org/ind#/store/bookDialog/518