Kegiatan Hari Raya Imlek Dharmaraja Liansheng di Taiwan Lei Tsang Temple

Kegiatan Hari Raya Imlek Dharmaraja Liansheng di Taiwan Lei Tsang Temple

Pagi hari pertama hari raya Imlek umat telah berhimpun di Taiwan Lei Tsang Temple (Taiwan Leizangsi-台灣雷藏寺) untuk berpartisipasi dalam Upacara Pemberkatan Musim Semi yang dipimpin oleh Dharmaraja Liansheng, arena upacara sangat ramai penuh sukacita kemeriahan Imlek. Dharmaraja Liansheng juga membagikan angpao Keberuntungan Manggala Sesuai Harapan, pada saat yang sama juga melukis, menggoreskan kuas, dan penuh sukacita bersama semua membuat kerajinan kelinci.
 
Demi menyambut tahun baru, lukisan Dharmaraja sangat sesuai: Dalam lukisan ada kelinci, teratai, kolam, dan ikan, melambangkan tahun kelinci sangat cepat berkembang maju, dan setiap tahun senantiasa berkelimpahan. Dalam wawancara, Dharmaraja mengungkapkan, "Kelinci adalah hewan yang paling lembut, semoga di tahun ini, semua bisa melaluinya dengan tenteram." Dharmaraja menggoreskan kuas menulis kaligrafi: "Berkembang pesat.", sebagai doa restu bagi semua di hari raya Imlek.
 
Selain itu, Dharmaraja bersama umat anak-anak membuat kerajinan dari tanah liat, panitia memberitahu anak-anak bahwa mereka boleh membentuk tanah liat menjadi kelinci sesuai dengan yang mereka sukai. Seketika, setiap peserta membentuk berbagai maskot kelinci yang lucu. Dharmaraja bersama umat anak-anak menyerukan harapan baik bagi semua: "Semoga berkembang pesat, setiap tahun beruntung, semakin makmur, dan selamat tahun baru!"
 
Dharmaraja membagikan angpao Keberuntungan Manggala Sesuai Harapan sebagai lambang doa restu di tahun baru, Dharmaraja juga mengajarkan kiat meraih rezeki. Dalam wawancara Dharmaraja juga mengutarakan, "Biasanya persembahan untuk Jambhala Merah di Lei Tsang Temple adalah wortel, lobak juga boleh, harus yang masih berdaun, karena daun wortel bermakna gudang harta kita setiap insan. Pada tanggal 2 dan 16 Imlek, pukul 8 sampai 9 pagi, Anda bisa keluar dari pintu utama rumah, membawa pot harta keluar, kemudian berjalan 8 langkah ke arah utara, melafal: ‘jemput Dewa Rezeki masuk ke dalam rumah’,  setelah melafalnya 3 kali, berbalik masuk ke dalam rumaj, letakkan pot harta ke sudut harta, cukup demikian."
 
Tahun baru jemput Dewa Rezeki, menjalani tahun yang manggala. Semoga semua di Tahun Kelinci berkelimpahan rezeki, manggala sesuai harapan!

慶賀真佛宗根本傳承上師八十聖壽 「一生一咒」800萬遍上師心咒活動,從今年師尊的佛誕日正式啟動,請參加者到TBSN官網以下鏈接登記資料: 每持滿十萬遍上師心咒者,宗委會將把名單呈給師尊加持。每持滿一百萬遍者,將列名護摩法會功德主,資料請師尊主壇護摩法會時下護摩爐。