263 Dimensi Makhluk Halus


Penulis:Master Sheng-yen Lu

Penerbit:Budaya Daden Indonesia

Tanggal penerbit:2018/02/01

Bahasa:Bahasa Indonesia

Batas Usia Pembaca:Semua Umur

Tombol Tautan Situs:Lanjut membaca

Penjelasan Ringkas:

Prakata Dimensi Makhluk Halus

Bertahun-tahun silam, saya sudah mencermati ada pemunculan sesosok setan yang berkembang perlahan-lahan, banyak orang bakal menjadi korbannya. Oleh sebab itu, saya mesti menuliskan buku ini.

Mengapa saya mesti menuliskan buku ini?
Karena, sudah saatnya memberikan hardikan keras!
Semasa Buddhadharma berkembang pesat, dengan sendirinya akan muncul sadhaka gadungan yang mendompleng Buddhadharma melakukan praktik seperti:
- meraup uang,
- penipuan seksual,
- mengincar kedudukan.

Dari luar, tampak bagaikan orang suci, pada kenyataannya, wanita ini memainkan hal-hal berbau mistik, hatinya penuh tipu muslihat.

Dalam hatinya, ia adalah sesosok “Iblis Neraka Haus Darah”.
Wanita ini berkedok memuja Buddha Bodhisattva, sebenarnya di dalamnya memuja makhluk halus, ini fakta. Makhluk halus piaraan wanita ini juga diberi nama, antara lain:
- Kobayashi.
- Nakamura Ichitake.
- Watanabe Ichiro.
- Lin Liangzhi.
- Huang Jinquan.

Ini adalah sebuah tragedi yang menyedihkan, banyak orang yang semula benar-benar ingin menekuni pembinaan spiritual, lantaran mendengarkan omongan menyesatkan dari setan besar ini, malah satu per satu terjerumus ke jalan menyimpang, menjadi korban penyesatan.

Waktu telah bergulir selama 20 tahun, 30 tahun, tetapi mereka tetap saja tidak menyadari bahwa “orang suci” panutan mereka sejatinya adalah “Iblis Neraka Haus Darah”.



Buku ini tidak hanya bermuatan Sila Tantrayana, tetapi sesungguhnya juga merupakan Dharmadesana Guru Lu.
Buku “Dimensi Makhluk Halus” ini menyoroti perihal:
- kesaktian palsu membohongi orang lain.
- merenggut harta lewat intimidasi.
- memiara makhluk halus mencelakakan orang lain.

Saya ingin para pembaca dapat memahami, mencelikkan mata kebijaksanaan, menyimak bagaimana Nenek Hantu ini melakukan semua perbuatan busuknya tersebut.

Jika Anda memahami buku “Dimensi Makhluk Halus” ini, maka Anda tidak akan lagi tertipu oleh penipu dari kalangan agama.
Tidak akan tertipu materi.
Tidak akan mengalami pelecehan seksual.
Tidak akan menjadi pembantu kejahatan.

Kini saya menyingkapkan tabir misteri Nenek Hantu agar khalayak dapat melihat kebusukan dirinya, supaya dapat menyebarluaskan Buddhadharma yang sejati, mengenyahkan orang suci gadungan, mendepak jauh-jauh umat Buddhis gadungan.

Alhasil, Buddhadharma sejati dapat berkembang, dapat konsisten menekuni Buddhadharma untuk pembuktian buah bhavana.
Inilah harapan saya dari lubuk hati yang tulus!



Melalui buku ini, Anda dapat menyelami kebenaran sejati, Anda bakal tersadarkan seketika.

Memperoleh manfaat besar dalam introspeksi diri dan pertobatan yang sungguh-sungguh nan mendalam.
Arus Dharma Silsilah tidak akan terputus!
Membasuh batin Anda yang suci murni!
Batin Anda niscaya memancarkan cahaya gemilang!

Kantor Korespondensi Guru Liansheng Sheng-yen Lu:
Sheng-yen Lu
17102 NE 40th Ct.,
Redmond, WA 98052
U. S. A.

2025真佛宗為世界祈福 「一生一咒」800萬遍上師心咒活動,從今年師尊的佛誕日正式啟動,請參加者到TBSN官網以下鏈接登記資料: 每持滿十萬遍上師心咒者,宗委會將把名單呈給師尊加持。每持滿一百萬遍者,將列名護摩法會功德主,資料請師尊主壇護摩法會時下護摩爐。