Ransel Umat untuk Berpartisipasi dalam Trimula Puja

Ransel Umat untuk Berpartisipasi dalam Trimula Puja

#RanselTrimulaPuja

Merayakan Hari Jadi Mahaguru yang ke-78 "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu Mohon Buddha Menetap di Dunia"
Segenap siswa di seluruh dunia bersama memutar cakra Dharma bersejarah, peristiwa akbar pertama kali di dunia: "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu Mohon Buddha Menetap di Dunia" yang diselenggarakan secara daring di seluruh dunia.


Ransel Umat untuk Berpartisipasi dalam Trimula Puja
Mohon Buddha Menetap di Dunia
Melimpahkan jasa: Menyingkirkan rintangan usia, semoga Mulacarya Liansheng panjang umur dan leluasa.

Semasa hidup, Je Tsongkhapa mengalami tiga rintangan besar jangka waktu kehidupan. Demi mengatasi rintangan tersebut, Je Tsongkhapa menyelenggarakan tiga kali Trimula Puja akbar, tiap kali Trimula Puja mempersembahkan banyak sarana puja berkualitas. Setelah tiga kali Trimula Puja dilaksanakan dengan sempurna, tiga rintangan besar berhasil diatasi, mencapai keberhasilan panjang umur dan leluasa, sehingga semakin banyak waktu untuk memutar cakra Dharma, membabarkan Dharma demi kebaikan bagi semua makhluk.

Oleh karena itu, tahun ini teristimewa kita menyelenggarakan "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu" untuk Mohon Buddha Menetap di Dunia.
Melimpahkan jasa: Semoga Mulacarya Liansheng panjang umur dan leluasa.
Sebanyak 51 Acarya dan 164 tempat ibadah bersama menyelenggarakan "Upacara Agung Trimula Puja Trini Arya Dirgahayu".

Mulacarya Liansheng pernah Berdharmadesana: "Daya satu orang saja tidak cukup, sehingga perlu menghimpun pelimpahan jasa semua orang menjadi sebuah kekuatan, dan kekuatan ini dapat mengatasi rintangan usia."

Oleh karena itu, True Buddha Foundation mengajak segenap umat Zhenfo Zong untuk berpartisipasi dalam Upacara Agung Trimula Puja, dengan daya batin orang banyak, supaya seruan mohon Buddha menetap di dunia membahana di Dasadharmadhatu!

Berikut di bawah ini, True Buddha Foundation teristimewa menyusun ransel umat untuk berpartisipasi dalam Trimula Puja:

(A) Waktu pelaksanaan Upacara Trimula Puja:
◎Upacara Pertama:
Trimula Puja Bhagavati Usnisavijaya (Zunsheng Fomu-尊勝佛母)
Sabtu, 11 Juni 2022, pukul 13:00 WIB

◎Upacara Kedua:
Trimula Puja Bhagavati Sita Tara (Baidumu- 白度母)
Sabtu, 11 Juni 2022, pukul 19:00 WIB

◎Upacara Ketiga:
Trimula Puja Buddha Amitayus (Changshoufo-長壽佛)
Minggu, 12 Juni 2022, pukul 00:00 WIB

(Lampiran A: Tabel waktu seluruh dunia)

(B) Bagaimana Cara Berpartisipasi dalam Trimula Puja?
Lokasi: Pujabakti Daring


(1) Kanal YouTube TBSNTV Mandarin:
https://www.youtube.com/c/真佛宗網路電視台tbsnTV

(2) TBSN TV Indonesia YouTube:
https://youtube.com/c/TBSNTVIndonesia

(3) Kelas dan pujabakti daring Zhenfo Zong:
https://www.youtube.com/c/真佛宗全球網路教學與同修

(4) Siaran langsung Facebook TBSN:
https://www.facebook.com/syltbsn/

Atau: Langsung berpartisipasi di tempat ibadah Zhenfo Zong setempat yang bergabung dalam Upacara Trimula Puja kali ini.
(Lampiran B: Daftar nama tempat ibadah)

(C) Ritus Trimula Puja
a. Ritus Bhagavati Usnisavijaya:
https://truebuddhafoundation-my.sharepoint.com/:b:/g/personal/tv-indo_truebuddhafoundation_onmicrosoft_com/EYVbizPHDmZAnbLGv2pTeBQBin6tb7mGmtxB2ngZYGtk-g?e=GxTi4r

b. Ritus Sita Tara:
https://truebuddhafoundation-my.sharepoint.com/:b:/g/personal/tv-indo_truebuddhafoundation_onmicrosoft_com/EaUF9qrYSbBDrkq72VNActgBB9M5jthyN9S-8GcL-LlY3g?e=qr29Gh

c. Ritus Buddha Amitayus:
https://drive.google.com/file/d/1joE4RM7UBfHQsr1VVtScju7C48RGjd12/view?usp=sharing

(D) Persiapan dan Penataan Mandala
Asta Pujana: Air, air basuh, bunga, dupa, pelita, vilepana, buah, dan sankha; Bisa ditambahkan: Arak, daging, makanan masak, beras, dan air.
Bagi umat yang melakukan Trimula Puja di rumah, tidak perlu melakukan dana makanan ke luar, juga tidak perlu mengadhisthana sarana puja menggunakan vajra dan ghanta, semua adhisthana dilakukan dengan memohon Yidam upacara memancarkan cahaya adhisthana.
(Lampiran gambar D: Asta Pujana)

慶賀真佛宗根本傳承上師八十聖壽 「一生一咒」800萬遍上師心咒活動,從今年師尊的佛誕日正式啟動,請參加者到TBSN官網以下鏈接登記資料: 每持滿十萬遍上師心咒者,宗委會將把名單呈給師尊加持。每持滿一百萬遍者,將列名護摩法會功德主,資料請師尊主壇護摩法會時下護摩爐。