12 Juni 2022 Upacara Agung Homa Buddha Amitayus di Rainbow Temple
#LiputanTBSN
Pada tanggal 12 Juni 2022, Dharmaraja Liansheng hadir di Rainbow Temple (Caihong Leizangsi-彩虹雷藏寺) Seattle Amerika Serikat untuk memimpin Upacara Agung Homa Buddha Amitayus (Changshoufo-長壽佛). Dharmaraja Liansheng mengumumkan, tanggal 19 Juni 2022, akan diselenggarakan Upacara Homa Padmakumara (Lianhuatongzi-蓮花童子), yang merupakan Buddha atau Bodhisatwa yang teristimewa dijunjung tinggi dalam Zhenfo Zong, sekte lain sangat jarang membahas Padmakumara. Mengenai Padmakumara, Dharmaraja Liansheng mengingat dahulu dalam perjalanan spiritual, Mahadewi Yaochi memberi tahu: "Anda adalah Padmakumara!", saat itu Dharmaraja sowan kepada banyak bijaksanawan agama Buddha untuk menanyakan perihal Padmakumara, tapi tidak ada yang mengenal Padmakumara. Sampai pada akhirnya, Universitas Lanzhou di Tiongkok melakukan penelitian terhadap setiap pratima di Dunhuang, di antaranya ada penelitian seputar Padmakumara (disebut juga Kumara penjelmaan, dan Xiangguangtongzi), bahkan terungkap bahwa semenjak masa dinasti Tang sudah ada kidung Padmakumara.
Dharmaraja Liansheng mengungkapkan kontak batin dalam meditasi baru-baru ini: "Ada orang yang akan membawa Padmapattrakumara berjumpa dengan Mahaguru!" Dharmaraja merasa takjub, karena tidak pernah mendengar perihal Padmapattrakumara (Kumara Daun Teratai/Heyetongzi-荷葉童子), sungguh langka, ada sepasang! Ternyata ada umat yang datang berkonsultasi, ia membawa pratima Padmapattrakumara untuk dipersembahkan kepada Dharmaraja, umat dari California itu secara tidak sengaja mendapatkan pratima Padmapattrakumara saat bertamasya di Thailand, ia ingin mempersembahkannya kepada Dharmaraja, supaya teratai dan daun menjadi satu.
Zhenfo Zong didirikan oleh Padmakumara, merupakan Guru Sesepuh Zhenfo Zong, silsilah Zhenfo Zong adalah: Buddha Vairocana atau Tathagata Mahavairocana – Buddha Locani – Buddha Amitabha – Padmakumara – sampai kepada Mahaguru Lu (Dharmaraja Liansheng), silsilah ini sungguh luar biasa.
◎ Pengulasan Perdana Sutra Vimalakirti
Teks Sutra:
Bagian 1: Varga Buddhaksetra
"Dibangun berkat sarwa Buddhanubhava, demi melindungi Dharmanagara, menerima dan mengamalkan Saddharma."
Dharmaraja menjelaskan: "Mahabiksu dan Mahabodhisatwa, semua meneruskan jiwa prajna Tathagata, Buddha mengadhisthana mereka untuk meneruskan jiwa prajna Buddhadharma, supaya mereka menjadi Pelindung Dharma." Maksudnya adalah, Mahabiksu dan Mahabodhisatwa menerima Buddhadharma, meyakini Buddhadharma dan menekuni Buddhadharma, serta membabarkan Buddhadharma, melindungi dan mendukung Buddhadharma, sangat kukuh laksana melindungi Dharmanagara (Benteng Dharma). Dalam pandangan Dharmaraja, tampak jelas dua kata yang paling penting, yaitu: menerima dan mengamalkan, sebab menerima dan mengamalkan merepresentasikan silsilah.
Membahas mengenai silsilah, silsilah dunia Zhenfo Zong ada dari empat sekte utama Tantra Tibet: Nyingmapa, Sakyapa, Kagyudpa, dan Gelugpa. Ada dari Biksu Liaoming, Acarya Norlha (Nyingmapa), Guru Sakya Zhengkong (Sakyapa), Gyalwa Karmapa ke-16 (Kagyudpa), Thubten Dhargye (Gelugpa), selain itu juga ada silsilah dari Acarya Pufang (Pufang Shangshi-普方上師) dari Shingon (Tantra Timur/Tantra Jepang).
Sedangkan dari empat sekte utama di Tiongkok: Dhyana (Chan), Tanah Suci, Tantra, dan Vinaya, Dharmaraja Liansheng memiliki silsilah dari Mahabiksu Yinshun (印順導師) dari sekte Trisastra, Mahabiksu Dao’an (道安法師)dari sekte Yogacara Asia Timur atau Vijnaptimatra), Mahabiksu Leguo (樂果老法師) dari sekte Caodong (Chan), Mahabiksu Guoxian dari Sekte Linji (Chan), Upasaka Li Bingnan (李炳南居士) dari sekte Tanah Suci. Salah satu kelahiran Dharmaraja Liansheng adalah Patriark ke-2 Huisi dari sekte Tiantai, yang juga meminta kepada segenap siswa untuk menjaga sila (sekte Vinaya), silsilah yang diperoleh siswa Zhenfo Zong sangat agung dan mulia, sangat lengkap (Chan, Tanah Suci, Tantra, dan Vinaya), semua ada.
Tantra paling mengutamakan silsilah, asal silsilah sangat penting, Dharmaraja Liansheng memiliki silsilah angkasa sampai silsilah dunia, Dharmaraja mengulasnya laksana menghitung harta yang paling berharga, semua silsilah berharga tersebut ada pada siswa Zhenfo Zong, Dharmaraja berharap supaya segenap siswa seperti Mahabiksu dan Mahabodhisatwa dalam Sutra Vimalakirti: "Demi melindungi Dharmanagara, menerima dan mengamalkan Saddharma."
Dharmaraja mengungkapkan, sungguh sukar dipercaya sekarang sudah berusia 78 tahun, sebab tenaga Dharmaraja saat ini masih seperti usia 20 tahun! Dharmaraja Liansheng berwelas asih mengadhisthana segenap siswa di lokasi dan yang berpartisipasi secara daring supaya semua memperoleh adhisthana dan perlindungan dari Buddha Amitayus, mohon Buddha Amitayus menganugerahkan panjang umur dan kesehatan, menjemput arwah terlahir di Buddhaksetra, melimpahkan jasa memohon Buddha Amitayus dengan tirta amerta dalam kalasa menganugerahkan kemanggalaan dan ketenteraman kepada segenap siswa, melindungi supaya wabah, musuh, pikiran jahat, jodoh buruk, semua tersingkirkan.
Di penghujung acara, Dharmaraja berjalan ke depan layar Zoom untuk berinteraksi dengan siswa, semua dengan tulus menyampaikan ucapan selamat ulang tahun dan harapan supaya Mahaguru Lu sehat dan panjang umur. Menyambut hari jadi Dharmaraja Liansheng, siswa di Rainbow Temple teristimewa menyiapkan tarian singa mempersembahkan kemanggalaan, mengucapkan selamat ulang tahun kepada Mahaguru Lu, semoga sehat sentosa, panjang umur, menetap di dunia, selamanya memutar cakra Dharma. Segenap siswa menaikkan berbagai macam persembahan, ada pula bunga segar dan persembahan lagu Selamat Ulang Tahun. Kemudian segenap siswa di lokasi menerima Abhiseka dari Dharmaraja Liansheng. Dengan demikian, upacara telah usai dengan sempurna.
------------------------
#DharmadesanaDharmarajaLiansheng
#TrueBuddhaSchool
#BuddhaAmitayus
Yidam Homa minggu depan adalah #Padmakumara
#SutraVimalakirti
Artikel Dharmadesana lengkap (Bahasa Mandarin) bisa disimak melalui tautan berikut:
https://ch.tbsn.org/news/detail/1601/2022%E5%B9%B46%E6%9C%8812%E6%97%A5%E5%BD%A9%E8%99%B9%E9%9B%B7%E8%97%8F%E5%AF%BA%E9%95%B7%E5%A3%BD%E4%BD%9B%E8%AD%B7%E6%91%A9%E6%B3%95%E6%9C%83.html
Tautan pendaftaran upacara di Rainbow Temple:
https://tbs-rainbow.org/Donate
Zoom partisipasi Upacara Homa Rainbow Temple:
https://tbs-rainbow.org/雲端視訊
Alamat Tbboyeh:
https://www.tbboyeh.org
Kumpulan Video Pembabaran Dharma Dharmaraja Liansheng
TBSNTV bahasa Indonesia:
https://youtube.com/c/TBSNTVIndonesia
TBSNTV bahasa Mandarin:
https://www.youtube.com/c/真佛宗網路電視台tbsnTV