29 Januari 2023 Upacara Agung Santika Paustika Vasikarana Menyingkirkan Rintangan dan Penyeberangan Tara Vadipramardini di Dayi Temple
#LiputanTBSN
Pada tanggal 29 Januari 2023, Dharmaraja Liansheng tiba di Dayi Temple (Dayi Leizangsi/大義雷藏寺) Kota Kaohsiung, untuk memimpin upacara inisiasi mandala dan peresmian vihara, pada saat yang sama juga memimpin Upacara Agung Santika Paustika Vasikarana Menyingkirkan Rintangan dan Penyeberangan Tara Vadipramardini (Nengcuihuai Dumu/能摧壞度母), transmisi kali ini merupakan nidana transmisi Dharma Tara yang keempat kalinya yang diselenggarakan oleh Dayi Temple, yang merupakan vihara vajragarbha yang pertama di Kota Kaohsiung, Taiwan.
Bangunan megah Dayi Temple didominasi oleh warna merah, dan bergaya arsitektur vihara di Tibet, menempati lokasi seluas 0.16529 hektar, pratima Buddha dan Bodhisatwa terbuat dari logam dan berwarna, sungguh tampak anggun dan berwibawa, membuat kita semua yang berkunjung ingin berkunjung kembali ke vihara ini. Pada Desember 2015, Dharmaraja Liansheng dan Gurudara hadir memimpin Upacara Peletakan Batu Pertama, dan setelah melewati waktu selama 7 tahun dan 3 tahun pandemi, akhirnya Dayi Temple pun lahir.
Liao Liying (廖麗瑩), selaku direktur utama TBS Dayi Association in Kaohsiung dalam kata sambutannya mengungkapkan: "Tujuh tahun adalah angka sempurna, berkat adhisthana Mulacarya dan Buddha Bodhisatwa, berkat kepedulian, dukungan, dan doa restu semuanya, akhirnya Dayi Temple dapat merampungkan pembangunan!"
Setelah hawa dingin selama berhari-hari, hari ini suhu udara di Taiwan Selatan sangat nyaman, sejak pagi Dayi Temple sudah dipenuhi lautan manusia, semua merupakan siswa Zhenfo Zong dan simpatisan yang datang dari berbagai penjuru dunia. Begitu Dharmaraja Liansheng tiba di Dayi Temple, terlebih dahulu menginisiasi pratima singa di depan pintu utama, serta memberikan adhisthana jamah kepala tiga kali di bagian kening pratima, seolah-olah berpesan kepada singa batu supaya melindungi Dayi Temple. Berikutnya adalah upacara pengguntingan pita, menginisiasi pratima Buddha di mandala, serta menganugerahkan kaligrafi pusaka:
大法弘傳於南台
Dàfǎ hóng chuán yú nántái
Dharma agung dibabarkan di Taiwan Selatan
義理周遍存達空
Yìlǐ zhōu biàn cún dá kōng
Artha meliputi semua mengandung mahasunya
Kaligrafi pusaka ini melambangkan kelak Dharma agung akan diamalkan di Taiwan Selatan. Dharmaraja Liansheng menyampaikan terima kasih kepada Sun Zhongshui (孫忠水) yang telah mendanakan lahan miliknya untuk pembangunan vihara, serta berterima kasih kepada segenap siswa yang telah berdana waktu, materi, dan tenaga demi pembangunan vihara. Sungguh tidak mudah bisa melalui pandemi selama 3 tahun dan akhirnya Dayi Temple dapat berdiri tegak, kelak pasti dapat menyeberangkan makhluk yang tak terhingga banyaknya, dan pahala kebajikan yang dihasilkan sungguh luar biasa.
Dharmaraja membabarkan: "Bhagavati Tara maitri, karuna, mudita, upeksa, dapat memberikan kontak batin kepada semua makhluk, menyeberangkan semua makhluk." Ada banyak Guru Sesepuh mencapai keberhasilan melalui penekunan Bhagavati Tara. Guru Padmasambhava mencapai keberhasilan melalui penekunan Dakini Simhamuka, Arya Atisa dari masa pembabaran Dharma akhir mencapai keberhasilan melalui penekunan Bhagavati Syama Tara, sedangkan Dharmaraja Liansheng mencapai keberhasilan melalui penekunan Mahadewi Yaochi.
Setiap rumah memuliakan Buddha Amitabha, setiap keluarga memuja Avalokitesvara, Bodhisatwa Avalokitesvara adalah Bhagavati Tara Agung, sedangkan Bodhisatwa Mahastamaprapta yang merupakan satu dari Trini Arya Sukhavati juga merupakan Bhagavati Tara Agung, banyak dewi dan Mahabodhisatwa yang merupakan Tara.
Dayi Temple adalah Istana Tara! Demikianlah yang dinyatakan oleh Dharmaraja Liansheng, sebab Dayi Temple memiliki jodoh yang erat dengan Tara. Dulu, berkat petunjuk dari Dharmaraja Liansheng, Dayi Temple menggelar Upacara Agung Tara Humsvaranadini (2017), Upacara Agung Syama Tara (2018), Upacara Agung Tara Peredam Bencana Alam (2019), kelak bisa menyeberangkan lebih banyak lagi makhluk.
Dalam upacara yang istimewa hari ini, Dharmaraja mendapat kontak batin kehadiran semua Tara! Wujud dari beberapa Tara tampak bukan santam, bukan pula krodha, dengan kata lain, tersenyum namun mengandung krodha, seperti: Bhagavati Kurukulla yang merupakan Istadewata Vasikarana, seperti tersenyum, tapi juga krodha; Sama seperti senyuman Monalisa di Museum Louvre Prancis, tampak sebagai ibu yang welas asih melindungi anak-anaknya, tapi juga memiliki daya wibawa penaklukkan.
"Sembah puja kepada Tara Vadipramardini, sanggup menghancurkan semua rintangan, melindungi bhavana sadhaka, cepat merealisasi Bodhi." Ini adalah gatha Tara Vadipramardini, yang ditampilkan adalah metode memotong, memotong semua rasa tamak, benci, kebodohan, keraguan, kesombongan, dan memotong kemelekatan akan harta, rupa, nama, makan, dan tidur. Saat semua dipotong, baru bisa memasuki sunyata, inilah nirvana santam, memasuki keheningan absolut, memperoleh keberhasilan sejati bhavana, menjadi Buddha.
Dharmaraja berwelas asih mengingatkan, jika ingin kontak yoga dengan Tara Vadipramardini, mesti ada mandala, ada mantra, ada visualisasi, ada mudra, bisa disusun menjadi sebuah tata ritual sadhana, menekuni berdasarkan tata ritual sadhana, mempersembahkan sarana puja berwarna hitam (seperti: cokelat, kacang hitam, anggur, wijen hitam, dan lain sebagainya), dengan demikian sadhaka dapat dengan mudah kontak yoga.
Dharmaraja Liansheng membabarkan kiat lokiya: "Kita masuk dalam kehidupan dunia untuk mengamalkan berdana, berbuat kebajikan, kegiatan sosial, menolong semua makhluk, berdana Dharma, dana materi, dana abhaya, semua tergolong sebagai laku Bodhisatwa yang mengasihi dunia." Di dunia ini, mesti menjadi Bodhisatwa di alam manusia, jangan kikir, berdana kepada semua makhluk, membagikan segalanya demi memberi manfaat bagi semua makhluk. Dharma yang dibabarkan oleh Dharmaraja di dunia saha ini, merupakan Dharma lokiya, sekaligus Lokuttara, keduanya mesti melebur menjadi satu kesatuan sempurna.
Di pengujung acara, Dharmaraja berwelas asih menganugerahkan Abhiseka Sadhana Tara Vadipramardini, menganugerahkan berkah kepada segenap siswa di lokasi maupun yang berpartisipasi secara daring, supaya semua memperoleh adhisthana dari Tara Vadiparamardini, sehingga segala kesukaran baik itu spiritual, jasmani, sekolah, karier, dan pernikahan dapat dihancurkan oleh Tara Vadipramardini. Upacara usai dengan manggala sempurna.
#DharmadesanaDharmarajaLiansheng
#TrueBuddhaSchool
#TaraVadipramardini
Informasi Pendaftaran Upacara Taiwan Lei Tsang Temple:
https://tbsec.org/公佈看板/〈台灣雷藏寺〉網路報名系統%20正式上線!
Upacara Homa Taiwan Lei Tsang Temple setiap hari Sabtu pukul 14:00
Siaran langsung Upacara Homa di Taiwan Lei Tsang Temple (Bahasa Mandarin):
https://www.youtube.com/@TBSEC/streams
Siaran langsung Upacara Homa di Taiwan Lei Tsang Temple (Bahasa Inggris):
https://www.youtube.com/@tbsec2010/streams
Alamat Tbboyeh:
https://www.tbboyeh.org
Kumpulan Video Pembabaran Dharma Dharmaraja Liansheng
TBSNTV bahasa Indonesia:
https://youtube.com/c/TBSNTVIndonesia
TBSNTV bahasa Mandarin:
https://www.youtube.com/c/真佛宗網路電視台tbsnTV