Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya - Mohon Buddha Menetap di Dunia

Upacara Homa Vajra Mahabala - Mohon Buddha Menetap di Dunia, di Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya, Palembang

#LiputanViharaVajraBhumiSriwijaya

Pada tanggal 18 Mei 2023, menanggapi kegiatan Doa bagi Mulacarya Tahun 2023 yang diselenggarakan oleh True Buddha Foundation (TBF), Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya (Shenglun Leizangsi/聖輪雷藏寺) menggelar Upacara Namo Vajra Mahabala untuk Mohon Buddha Menetap di Dunia.

Vajra Acarya Shi Lianyuan (釋蓮元金剛上師), Acarya ketua Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya, sebagai upacarika. Upacara ini didukung oleh Acarya tetap vihara ini, antara lain: Vajra Acarya Shi Lianpu (釋蓮菩金剛上師), dan Vajra Acarya Shi Lianzui (釋蓮最金剛上師), beserta Pandita Lokapalasraya Lianhua Zhaoming (蓮花釗銘助教), dan Pandita Lokapalasraya Lianhua Suzhu (蓮花素珠助教).

Kota Palembang yang semula panas terik, pada pagi hari upacara, turun hujan lebat, cuaca menjadi sangat sejuk.

Kami panjatkan syukur atas adhisthana Mulacarya Liansheng dan Vajra Mahabala.
Segenap siswa dengan tulus menyalurkan jasa, semoga Mulacarya Liansheng sehat sentosa. Mohon Buddha menetap di dunia, senantiasa memutar cakra Dharma.

Usai upacara, Lotus Light Charity Society cabang Vihara Vajra Bhumi Sriwijaya membagikan sarana puja kepada masyarakat yang membutuhkan. Di antaranya berupa 150 bungkus sembako berisi beras, gula, minyak, dan mi.

Terima kasih Mulacarya Liansheng
Terima kasih True Buddha Foundation.
Kontak batin upacara sungguh istimewa, manggala dan sempurna.

慶賀真佛宗根本傳承上師八十聖壽 「一生一咒」800萬遍上師心咒活動,從今年師尊的佛誕日正式啟動,請參加者到TBSN官網以下鏈接登記資料: 每持滿十萬遍上師心咒者,宗委會將把名單呈給師尊加持。每持滿一百萬遍者,將列名護摩法會功德主,資料請師尊主壇護摩法會時下護摩爐。