18 Oktober 2020 Upacara Agung Homa Mahabala Vajra di Rainbow Temple Seattle Amerika Serikat⁣

18 Oktober 2020 Upacara Agung Homa Mahabala Vajra di Rainbow Temple Seattle Amerika Serikat⁣

【TBS Liputan Lianhua Renhe dari Seattle】⁣

Mahabala Vajra menaklukkan semua mara dan makhluk halus⁣
Mencapai keberhasilan caturkarman: paustika, vasikarana, dan abhicaruka⁣

Pada tanggal 18 Oktober 2020, Dharmaraja Liansheng Lu Shengyan memimpin Upacara Homa Mahabala Vajra di Rainbow Temple (彩虹雷藏寺) Seattle Amerika Serikat. Mahabala Vajra adalah Dharmapala perpaduan lima makhluk suci, antara lain: Amitabha Buddha, Mahadewi Yaochi, Ksitigarbha Bodhisattva, Padmakumara, dan Mahabala Duta, kekuatannya sangat besar, dapat menaklukkan semua mara dan makhluk halus.⁣

Mahabala Vajra berkepala satu dan berlengan empat, tangan kanan pertama memegang vajradanda, tangan kanan kedua memegang vyajanacamara; Tangan kiri pertama membentuk mudra tarjani, tangan kiri kedua memegang pasa, tubuh berwarna biru, atau merah, atau putih, atau kuning, ada empat macam warna sesuai dengan karman: santika, paustika, vasikarana, dan abhicaruka.⁣

Empat tahun lalu, Nenek Hantu pernah menitahkan para makhluk halus jahat peliharaannya untuk menyerang dan menghabisi Dharmaraja. Dharmaraja terbangun dari mimpi, mendadak dari mulut beliau keluar Mahabala Vajra, bersama Acalanatha Vidyaraja empat arah, selama 20 menit bekerja sama membasmi pasukan makhluk halus.⁣

Mahabala Vajra dan Marici Devi sama-sama merupakan Dharmapala ikrar dalam Zhenfo Zong.⁣

Pertanyaan umat yang dibaca pada hari itu:⁣

Jika ada 21 orang patungan mendaftar sebagai pemohon utama, masing-masing mendaftarkan arwah yang ingin diseberangkan, namun berasal dari negara yang berbeda, tanpa menuliskan detail alamatnya, apakah dengan demikian tetap bermanfaat? Dharmaraja Liansheng menjelaskan, di dunia ini ada sangat banyak yang mempunyai nama dan marga sama, oleh karena itu kita mesti menuliskan dengan detail nama mendiang, negara, alamat, atau tempat tinggal semasa hidupnya, atau menuliskan nama pemakaman, atau nama dan alamat rumah abu, dengan demikian hasilnya akan lebih baik.⁣

Ada umat yang menanyakan mengenai: “Shoushengjing” (壽生經), di dalam kitab ini disebutkan, sebelum manusia lahir, ia meminjam uang dari alam baka, bagaimana cara mengembalikannya? Dharmaraja Liansheng menjawab, ada sebuah metode yang disebut: “Yinyanghuhuanfa” (陰陽互換法), tapi ini berbeda dengan “shoushengjing”, mengenai uang shousheng, cara mengembalikannya mesti sesuai dengan yang disebutkan dalam kitab.⁣

Mengenai “Yinyanghuhuanfa": Yang menguasai gudang uang di alam baka adalah “Taiyingong” (太陰公) dan “Nvyinhun” (女陰魂), bakar kertas mulia dari alam fana untuk dikirm kepada Taiyingong dan Nvyinhun, dengan demikian berkah kita di alam fana akan bertambah, namun Dharmaraja mengungkapkan bahwa detail tata caranya lebih baik tidak dibabarkan, bagi siswa yang tertarik boleh berkunjung ke Seattle untuk bertanya secara langsung dan memperoleh transmisi langsung dari Dharmaraja.⁣

Visualisasi cahaya terang, suara mantra, dan aksara mantra, ketiganya manunggal, inilah vidyadhara:⁣

Dharmaraja menjawab pertanyaan umat mengenai keberhasilan vidyadhara, Je Tsongkhapa pernah mengatakan, dalam Tantra ada tiga keberhasilan utama, antara lain: Siddhi vidyadhara, siddhi homa, dan siddhi samadhi, di antaranya yang paling tinggi adalah siddhi samadhi. Mantra adalah Hati Buddha, Hati Bodhisattva, Hati Istadevata, dan mantra adalah cahaya terang, saat japa mantra sadhaka bisa fokus kepada suara mantra, aksara mantra dan cahaya terang. Siddhi vidyadhara adalah diri sendiri bisa memancarkan cahaya terang, dan kelak pasti terlahir di Buddhaksetra.⁣

Pada saat jelang wafat, nenek dari umat yang bernama Katy terus menjapa Mantra Hati Padmakumara “Om. Gulu. Liansheng Xidi. Hum” selama 7 hari berturut-turut, dilakukan dengan sangat fokus, saat roh beliau muncul, mantra ini mulai bercahaya, mengundang Hati Istadevata, sehingga Trini Arya Sukhavati dan Padmakumara muncul bersama, beliau pun masuk ke dalam cahaya terang, dan terlahir di Buddhaksetra, inilah siddhi vidyadhara.⁣

Dharmaraja Liansheng melanjutkan pengulasan Lamdre:⁣

Marga penuntunan 14 aksara nadi. Dalam slokha disebutkan: “Di cakra manipura terdapat simpul aksara sadgati, prana hati terhimpun di dalamnya, tarian 6 alam, mantra, dan penuntunannya, seperti anubhava mimpi, muncul dalam triloka.”⁣

Cakra manipura menampakkan triloka sadgati, yaitu: surga, alam manusia, asura, neraka, preta, dan binatang, sedangkan alam surga sendiri dibagi menjadi tridhatu: kamadathu, rupadhatu, dan arupadhatu. Di sekelilingnya terdapat aksara mantra, setiap aksara memiliki warna dan letak masing-masing, namun ini terlampau rumit dan tidak perlu dihafalkan, cukup berlatih sesuai instruksi Dharmaraja, cukup visualisasikan separuh aksara A berwarna merah di cakra manipura untuk melatih pembangkitan kundalini.⁣

Artikel Dharmadesana lengkap dapat disimak melalui tautan True Buddha News di bawah ini:
www.tbsva.org/tbnw/epaper_detail1260.htm

慶賀真佛宗根本傳承上師八十聖壽 「一生一咒」800萬遍上師心咒活動,從今年師尊的佛誕日正式啟動,請參加者到TBSN官網以下鏈接登記資料: 每持滿十萬遍上師心咒者,宗委會將把名單呈給師尊加持。每持滿一百萬遍者,將列名護摩法會功德主,資料請師尊主壇護摩法會時下護摩爐。